Pada era yang serba cepat dan dinamis ini, banyak perusahaan yang beradaptasi dengan perubahan pola kerja untuk mencapai efisiensi dan fleksibilitas yang lebih baik. Salah satu perusahaan yang melakukan transformasi ini adalah PT Monex Investindo Futures (MIFX). MIFX adalah pelopor platform untuk trading di Indonesia yang didukung oleh market leader yang sudah berpengalaman 23 tahun di industri ini. MIFX adalah pialang berjangka memfasilitasi perdagangan valas, komoditas, dan indeks yang sepenuhnya diatur, dioperasikan, dan mematuhi peraturan dan lisensi BAPPEBTI. Saat ini menyediakan pilihan trading menggunakan lot mikro (0,01 lot). Dengan semakin berkembangnya teknologi dan perubahan kebutuhan karyawan, MIFX memutuskan untuk mengubah pola kerja mereka menjadi model hybrid, yaitu kombinasi antara bekerja di kantor dan bekerja dari tempat lain.
Di kesempatan ini, Tim Deskimo berbincang dengan Bu Wulan Ranny, yang akrab dipanggil Bu Ranny. Beliau menjabat sebagai Human Capital Strategy Director di MIFX. Bu Ranny memiliki kepribadian yang cukup eksentrik dengan signature rambut violet dan kecintaannya terhadap K-Pop, khususnya BTS (beliau seorang ARMY) . Beliau juga merupakan salah satu decision maker di perusahaan yang menentukan kebijakan model kerja yang diterapkan demi meningkatkan people experience bagi seluruh karyawan MIFX. Berikut pandangan Bu Ranny terkait bagaimana Deskimo membantu MIFX dalam optimasi ruang kerja mereka.
Working Arrangements MIFX: Dari WFO Menjadi Kerja Hybrid
Sebelumnya, MIFX memiliki pola kerja yang sepenuhnya dilakukan di kantor (working from office), dengan komputer desktop tersedia di setiap meja, absensi kehadiran manual dan semua data disimpan di kantor. MIFX memiliki beberapa tim yang sesuai peran dan tanggung jawabnya harus aktif 24 jam dan dibagi dalam 3 shift berbeda. Dengan adanya kebutuhan ini, tentunya AC dan fasilitas pendukung harus tetap menyala 24 jam setiap harinya. Namun, perkembangan dan pertumbuhan ekonomi dan teknologi sejak terjadinya pandemi Covid-19 membawa MIFX ke kebutuhan mengubah dan menyesuaikan pola kerjanya agar lebih fleksibel dan responsif terhadap kebutuhan bisnis dan karyawan.
Solusi Efektif: MIFX dan Pemanfaatan Layanan Deskimo
Di saat pemerintah Indonesia mewajibkan semua perusahaan untuk mengarahkan karyawan bekerja dirumah, MIFX menyesuaikan pola bekerja dan mengadopsi teknologi dan system kerja hybrid hingga saat ini untuk optimasi ruang kerja mereka. Pertumbuhan tim selama pandemi terjadi cukup signifikan di MIFXsehingga kebutuhan ruang kerja profesional juga bertambah untuk karyawan mereka. Dengan Deskimo, MIFX dapat dengan mudah menyesuaikan ruang kerja sesuai dengan kebutuhan tanpa perlu memperluas ruang kantor.
Kemudahan Akses dan Fleksibilitas untuk Tim yang Tersebar
Sebagai pengguna Deskimo, keuntungan yang dirasakan oleh Bu Ranny dan tim MIFX adalah kemudahan akses. Tim MIFX tersebar di berbagai wilayah Jadetabek. Dengan menggunakan Deskimo, mereka dapat dengan mudah mencari dan memesan ruang kerja sesuai dengan lokasi mereka. Apabila tim bertugas di luar negeri, seperti Singapura, akses global Deskimo memberikan mereka akses ke ruang kerja yang memadai.
Pengalaman Menarik dengan Deskimo
Bu Ranny juga membagikan pengalamannya dalam menggunakan Deskimo. Secara pribadi, beliau menyukai Servio South Quarter karena suasana yang tenang, kualitas kopi yang enak, dan koneksi internet yang baik. Menurutnya, ruang kerja yang ideal adalah tempat yang minim distraksi dan memiliki suasana yang mendukung. Wanginya aroma kopi, pemandangan yang bagus dan tim lapangan yang ramah menyempurnakan setiap pengalaman bekerja dari mana saja.
Tantangan HR dalam Mengatur Working Arrangements
HR di Jakarta dan Indonesia pada umumnya menghadapi berbagai tantangan dalam mengatur working arrangements. Beberapa masalah yang sering dihadapi antara lain:
Tantangan Macet di Jakarta
Macet merupakan masalah umum yang dihadapi oleh perusahaan di Jakarta. Hal ini mempengaruhi karyawan yang harus menghabiskan waktu yang cukup lama di perjalanan menuju kantor dan sebaliknya dari kantor ke rumah. Untuk mengatasi hal ini, perusahaan perlu mencari solusi yang memungkinkan karyawan bekerja dengan lebih fleksibel, seperti model kerja hybrid.
Jarak Tempat Tinggal yang Jauh
Beberapa karyawan tinggal di daerah pinggiran Jakarta, yang membuat perjalanan mereka menjadi lebih panjang dan menyulitkan untuk bekerja di kantor setiap hari. Dalam menghadapi tantangan ini, perusahaan perlu mempertimbangkan fleksibilitas kerja, termasuk penggunaan workspace yang terdekat dengan tempat tinggal karyawan.
Keterbatasan Jumlah Meja
Perusahaan yang mengalami pertumbuhan karyawan yang cepat mungkin menghadapi keterbatasan jumlah meja di kantor. Hal ini bisa menjadi tantangan dalam mengakomodasi kebutuhan workspace. Solusi seperti menggunakan layanan Deskimo dapat membantu perusahaan menyediakan ruang kerja tambahan sesuai dengan kebutuhan.
Saran Bu Ranny dan Rekomendasi Deskimo
Berbekal pengalamannya dengan Deskimo, Bu Ranny memberikan beberapa saran kepada perusahaan lain dalam mengatasi masalah-masalah tersebut. Salah satu saran yang dia berikan adalah menggunakan Deskimo sebagai solusi efektif, terutama bagi perusahaan dengan keterbatasan kapasitas kantor. Dengan menggunakan Deskimo, perusahaan dapat mengoptimalkan penggunaan ruang kerja, menghemat biaya perkantoran, dan meningkatkan fleksibilitas dalam mengatur pola kerja.
Dalam menghadapi transformasi working arrangements, MIFX telah menunjukkan bahwa mengadopsi model kerja hybrid dengan bantuan Deskimo dapat memberikan manfaat signifikan dalam optimasi ruang kerja. Dengan memanfaatkan solusi yang tepat, perusahaan dapat menghadapi tantangan yang ada, meningkatkan produktivitas karyawan, dan mencapai keberhasilan jangka panjang.