Bekerja dirumah terkadang menyenangkan tapi sering membuat bosan, kebanyakan orang memilih alternatif bekerja di coworking space Cilandak. Bagi Anda yang merupakan pekerja remote, freelancer, maupun pebisnis, coworking space menawarkan banyak keuntungan. Mulai dari harga sewa yang terjangkau hingga fasilitas-fasilitas yang menunjang produktivitas harian Anda.
Selain itu kesempatan membangun relasi juga sangat terbuka untuk dapat mengembangkan karir dan bisnis. Ruang kerja bersama didesain untuk menjadi titik para pekerja bertemu dan berbagi. Baik berbagai insight atau pengalaman, maupun peluang kolaborasi.
3 alasan memilih coworking space Cilandak
Dengan tersedianya bermacam-macam coworking space Cilandak, ada beberapa hal yang perlu Anda pertimbangkan. Memilih working space sebelum Anda berkunjung merupakan langkah awal untuk hari kerja yang menyenangkan.
Lokasi
Pastikan Anda memahami betul lokasi working space yang akan Anda kunjungi. Tujuannya adalah untuk menghitung jarak dan waktu yang diperlukan untuk perjalanan. Ada 4 workspace di Cilandak yang dapat Anda kunjungi. Dengan mengetahui lokasi working space, Anda dapat mengetahui area lain yang juga hendak Anda kunjungi hari itu. Apakah area tersebut berdekatan atau tidak dengan workspace Anda. Efisiensi waktu dan tenaga untuk berpindah tempat akan lebih terjaga.
Fasilitas
Cari workspace dengan fasilitas yang Anda butuhkan, akan menyelamatkan Anda dari kerepotan kerja di suatu hari. Jika Anda membutuhkan mesin printing, ada baiknya Anda memilih working space yang menyediakan fasilitas tersebut. Sehingga Anda tidak perlu menempuh perjalanan yang memakan waktu hanya untuk mencetak dokumen. Begitu juga dengan fasilitas lain yang mungkin Anda butuhkan.
Suasana
Setiap ruang kerja bersama menawarkan suasana yang berbeda. Ada yang bertema industrial, modern hingga minimalis. Pengguna dapat menikmati nuansa baru di setiap kunjungan dari coworking space yang satu ke lainnya. Hampir setiap workspace tidak mensyaratkan komitmen jangka panjang, hal ini menyebabkan Anda dan tim dapat berpindah tempat dan kembali kapan saja.
4 Coworking space Cilandak terdekat dan paling nyaman
1. Cilandak | Alamanda Tower – Rp. 30.000/jam
Workspace yang berlokasi di Jl. TB Simatupang Kav. 23-24, Jakarta Selatan ini wajib Anda kunjungi ketika berada di Jakarta. Terhubung langsung ke Tol Lingkar Dalam Jakarta serta Tol Jagorawi, memudahkan Anda untuk keluar dan masuk ke kota dengan mudah, tanpa harus melewati banyak kemacetan dan lampu lalu lintas.
Suasana ruang kerja bersama Alamanda Tower mendapat cukup pencahayaan alami sehingga lebih segar untuk bekerja. Tempat ini juga menyediakan in-house cafe sehingga Anda dapat menikmati makanan tanpa harus khawatir waktu terbuang untuk perjalanan keluar gedung.
Selain itu dengan harga sewa yang terjangkau, Alamanda Tower sangat cocok dijadikan tempat untuk mengadakan meeting bersama klien ataupun tim. Furnitur dan gadget yang tersedia sangat dijaga kualitas maupun perawatannya. Rapat penting Anda dapat berjalan dengan lancar selama menggunakan meeting room disini.
2. Cilandak | South Quarter – Rp. 20.000/jam
South Quarter sangat berdekatan dengan pusat perbelanjaan dan transportasi umum MRT. Pilihan tepat jika Anda memiliki agenda berbelanja setelah selesai bekerja atau di selang waktu bekerja. Tidak butuh waktu lama untuk Anda melakukan dua aktivitas tersebut, sehingga banyak waktu yang dapat Anda hemat.
Coworking space ini membawa tema minimalis namun tetap futuristik. Terlihat dari furnitur kayu yang mendominasi hampir di setiap dinding, menciptakan kesan luas ketika bekerja. Bangunan ini terdiri dari 24 lantai dengan area parkir yang luas. Anda tidak perlu khawatir untuk kehabisan tempat bekerja disini, namun hampir setiap hari ramai pengguna. Pastikan lakukan reservasi sebelum berkunjung.
3. Cilandak | Sovereign Plaza – Rp. 30.000/jam
Sovereign Plaza memiliki akses mudah jika suatu hari yang sama Anda perlu menuju ke Bandara Internasional Soekarno Hatta. Sehingga menghindarkan Anda dari keterlambatan penerbangan dikarenakan jarak tempuh yang jauh dari workspace Anda.
Sovereign Plaza menjadi solusi tepat bagi Anda para pekerja maupun pebisnis yang menginginkan tempat kerja di lokasi yang prestigious. Selain itu ruang kerja bersama di gedung ini dapat menampung hingga 25 orang sekaligus tanpa terasa ramai. Sangat cocok bagi Anda para freelancer, dan solopreneur.
4. Cilandak | The CEO Building – Rp. 15.000/jam
Coworking space ini dapat ditempuh dalam jarak berjalan kaki dari Apartemen Beverly Tower yaitu sekitar 5 menit. Sangat cocok bagi Anda yang tinggal di kediaman tengah kota.
Suasana yang ditawarkan memberikan kesan kantor yang ergonomis. Furnitur dalam workspace ini sangatlah memberikan kesan mewah dan formal. Sehingga Anda direkomendasikan untuk menggunakan pakaian formal agar tetap menjaga profesionalisme.
Fasilitas dasar yang ada di coworking space Cilandak
Pada keempat ruang kerja bersama tersebut menyediakan amenities gratis bagi pengguna regulernya.
- Free-flow mineral water
- High-speed internet connection
- Coffee and tea
Untuk beberapa fasilitas lain dapat ditanyakan ketersediaannya melalui front desk.
Menemukan coworking space Cilandak
Temukan coworking space Cilandak yang nyaman untuk Anda bekerja sendiri maupun bersama tim melalui Deskimo. Berbagai pilihan workdesk dan meeting room di Cilandak yang dapat Anda sewa dan bayar sesuai waktu penggunaan. Anda hanya perlu membawa laptop dan anda siap untuk bekerja, book now!